KPK Dalami Barang Bukti Usai Geledah Rumah Dinas Bupati Mempawah dan Gubernur Kalbar

Spread the love

Majalahmataborneonews.com, Jakarta-
Dalam lanjutan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi terkait proyek pembangunan jalan di wilayah Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, pada pekan lalu Penyidik melakukan serangkaian kegiatan penggeledahan di beberapa lokasi, diantaranya di rumah dinas Bupati Mempawah, rumah dinas Gubernur Kalbar, dan rumah pribadi Sdr. RN.

Juru Bicara Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Budi Prasetyo, mengungkapkan, dalam penggeledahan tersebut Penyidik mengamankan sejumlah barang bukti yang diduga terkait dengan perkara ini.

“Barang bukti ataupun dokumen yang diamankan dan disita akan didalami dan dianalisa penyidik, untuk membantu mengungkap agar perkara ini menjadi terang,” jelasnya saat diwawancarai Majalahmataborneonews.com via WhatsApp. Senin (29/9/2025).

Budi Prasetyo mengatakan, adapun saat ini kami belum bisa menyampaikan secara rinci barang-barang yang diamankan dan disita tersebut.

Hari ini, Senin (29/9/2025), KPK kembali menjadwalkan pemeriksaan kepada sejumlah saksi dalam perkara ini, dengan tempat pemeriksaan di Polda Kalbar.

Budi Prasetyo menyampaikan, setiap keterangan dari para saksi tentunya akan membantu KPK dalam proses penyidikan perkara ini.

“KPK juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat, khususnya di wilayah Kalbar yang terus mendukung penuntasan perkara ini. Terlebih pembangunan jalan yang berkualitas sangat dibutuhkan untuk aktivitas sosial ekonomi masyarakat,” jelasnya. (Nop)

HukumKabar UtamaNews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Contact Us