GUBERNUR RIA NORSAN APRESIASI PENGABDIAN MGR. AGUSTINUS AGUS, SERTA SAMBUT HANGAT USKUP PENGGANTI MGR.SAMUEL OTON SIDIN.OFM.CAP
Majalahmataborneonews.com,Kubu Raya- Gubernur Kalimantan Barat Drs. H. Ria Norsan, M.M., M.H. didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Barat Ny. Erlina Norsan, menghadiri acara Penyambutan Mgr. Samuel Oton Sidin, OFMCap. sebagai Administrator Apostolik Keuskupan Agung Pontianak serta Ucapan Terima Kasih kepada Mgr. Agustinus Agus atas pengabdian dan pelayanannya selama 11 tahun (2014–2025). Acara berlangsung di Q Hall Qubu Resort, Pontianak, Selasa (28/10/2025).
Dalam sambutannya, Gubernur Ria Norsan menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih yang mendalam kepada Mgr. Agustinus Agus atas ketulusan dan dedikasinya dalam membimbing serta melayani umat Katolik di wilayah Keuskupan Agung Pontianak.
“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Mgr. Agustinus Agus. Terima kasih atas kasih dan karya yang telah menumbuhkan semangat kerukunan dan kemanusiaan di Bumi Khatulistiwa ini.Saya atas nama masyarakat Kalimantan Barat dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat mengucapkan terima kasih kepada Mgr. Agustinus Agus yang telah melayani umat Katolik dengan ikhlas dan sepenuh hati. Wajah keikhlasan beliau selalu terpancar dalam pelayanan yang tulus,” ujar Gubernur Norsan.
Gubernur juga mengenang pertemuan pribadi dengan Mgr. Agustinus Agus pada masa pencalonannya sebagai Gubernur Kalimantan Barat.
“Saya masih ingat, ketika saya bersama Bapak Krisantus Kurniawan akan maju sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur, kami datang menemui beliau memohon doa dan arahan. Beliau berkata, maju! dan memberi wejangan yang meneguhkan. Alhamdulillah, dengan doa beliau kami berhasil dan menang,” kenang Norsan disambut hangat tepuk tangan para tamu yag hadir.
Lebih lanjut, Gubernur Norsan menyampaikan selamat kepada Mgr. Samuel Oton Sidin, OFMCap. yang ditunjuk oleh Paus sebagai Administrator Apostolik Keuskupan Agung Pontianak menggantikan Mgr. Agustinus Agus.
“Selamat kepada Bapak Mgr. Samuel. Semoga senantiasa diberi kesehatan dan kekuatan oleh Tuhan Yang Maha Kuasa dalam menjalankan pelayanan kepada umat Katolik di Kalimantan Barat. Pemerintah Provinsi Kalbar siap berkolaborasi bersama pihak Gereja untuk membangun Kalimantan Barat yang kita cintai,” tutur Gubernur.
Disampaikannya juga, “Kita ingin Kalimantan Barat bukan hanya maju secara ekonomi, tetapi juga tumbuh dalam nilai-nilai spiritual, moral, dan kelestarian lingkungan. Dan kami percaya, melalui kerja sama yang erat antara pemerintah, tokoh agama, dan seluruh masyarakat, cita-cita itu bukan sekadar harapan, tetapi kenyataan yang dapat kita wujudkan bersama’.
Gubernur juga mengajak seluruh masyarakat Kalimantan Barat untuk terus menjaga semangat persaudaraan tanpa memandang perbedaan.
“Kita semua ini adalah saudara. Tidak perlu membeda-bedakan satu sama lain, apalagi memperdebatkan agama. Agama adalah urusan keyakinan, bukan perdebatan, apalagi politik. Mari kita bersatu membangun Kalimantan Barat yang maju dan sejahtera,” tegasnya.
Sebagai penutup, Gubernur mengimbau para Bupati dan Wali Kota se-Kalimantan Barat untuk terus bersinergi dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
“Saya mengajak seluruh kepala daerah untuk bersama-sama membangun daerah ini demi kesejahteraan masyarakat Kalimantan Barat,” pungkasnya. (irf/nzr)
