Silaturahmi ke Gereja ST. Yusuf, Kapolres Landak Tekankan Pentingnya Persatuan Jelang Pilkada
Majalahmataborneonews.com, Pahuman – Menjelang pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Landak, Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho S.H., S.I.K., bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Landak melaksanakan kegiatan silaturahmi di Gereja ST. Yusuf. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Paroki ST. Yusuf, Pastor Robert Ciprian Calderon, yang bertempat di Desa Karangan, Kecamatan Mempawah Hulu, Kabupaten Landak.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kasat Narkoba Polres Landak IPTU Rinto, Kasi Kum Polres Landak AKP Dahman, Kapolsek Mempawah Hulu IPTU Suwandi S.H., M.H., anggota Polres Landak, anggota Polsek Mempawah Hulu, serta umat Gereja ST. Yusuf.
Kapolres Landak AKBP Siswo Dwi Nugroho S.H., S.I.K. menyampaikan bahwa tujuan dari kegiatan silaturahmi ini adalah untuk mempererat hubungan antara pihak kepolisian dan masyarakat, khususnya menjelang Pilkada yang akan datang. Ia menegaskan pentingnya peran serta semua pihak dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilu berlangsung.
“Kami ingin mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk umat Gereja ST. Yusuf, untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif. Kami sangat mengharapkan dukungan dari semua pihak agar Pilkada ini dapat berjalan dengan lancar, tanpa gangguan yang dapat merusak ketentraman kita bersama,” ujar AKBP Siswo Dwi Nugroho.
Beliau juga menekankan pentingnya tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks atau isu-isu negatif yang dapat memecah belah persatuan di masyarakat. “Kami berharap masyarakat dapat lebih bijak dalam menyikapi informasi yang beredar, terutama di media sosial. Jangan mudah percaya pada informasi yang belum jelas sumbernya dan berpotensi menimbulkan keresahan,” tambahnya.
AKBP Siswo Dwi Nugroho juga menambahkan bahwa sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat sangat dibutuhkan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi. Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat, tanpa terkecuali, untuk tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak benar atau hoaks yang dapat memecah belah persatuan.
Sementara itu, Kepala Paroki ST. Yusuf, Pastor Robert Ciprian Calderon, mengungkapkan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan silaturahmi yang diinisiasi oleh Polres Landak. Ia menyatakan komitmennya untuk terus mendukung upaya menjaga kerukunan dan keamanan di Kabupaten Landak, khususnya di wilayah paroki yang dipimpinnya.
“Kami menyambut baik inisiatif ini dan berkomitmen untuk turut serta dalam menjaga keamanan serta keharmonisan selama masa Pilkada. Semoga kita semua dapat bersama-sama menciptakan situasi yang damai dan kondusif,” kata Pastor Robert Ciprian Calderon.
Kegiatan ini diakhiri dengan himbauan kepada umat gereja untuk tetap menjaga persatuan, saling menghormati, dan terus mendukung upaya pemerintah dalam menjaga keamanan di tengah masyarakat.
Penulis : Heri Humas Polres Landak